DOLANAN ULA MANDI


Pepatah Jawa di atas secara harfiah berarti bermain-main atau memain-mainkan ular berbisa.

Sudah diketahui bahwa ular berbisa adalah salah satu jenis binatang liar yang sangat berbahaya. Sekali tergigit oleh ular berbisa orang bisa langsung tewas hanya dalam hitungan detik atau menit. Oleh karena itu binatang jenis ular sejauh mungkin dihindari oleh manusia karena dampak tak terduga yang sangat berbahaya yang dapat ditimbulkannya.

Jika ada orang atau manusia dengan sengaja bermain-main atau memain-mainkan ular berbisa hal itu sama artinya dengan mendatangkan bencana atau kematian pada dirinya sendiri. Hal demikian adalah tindakan konyol yang sesungguhnya sangat tidak perlu dilakukan.

Pepatah ini secara lebih jauh ingin memberikan nasihat agar orang tidak bermain-main atau mempermainkan sesuatu yang bisa menimbulkan bencana, maut, atau sejenisnya. Contoh dari pepatah ini misalnya ada orang yang sengaja mengganggu/mengusik orang baik-baik. Kebetulan orang baik-baik itu memiliki kekuasaan atau kedudukan sosial yang tinggi. Ia juga memiliki jaringan pertemanan dengan petinggi lainnya. Akibatnya orang yang mengusiknya tentu akan menerima akibatnya. Entah dengan dihukum penjara atau bahkan dihukum dengan kekerasan atas kewenangan orang yang berkuasa yang telah diusiknya itu.
Contoh lain misalnya ada orang yang tahu bahwa di kampungnya ada seorang pendekar ilmu beladiri, tiba-tiba orang tersebut mengganggunya. Tidak urung dia kalah dalam berkelahi dan bahkan mungkin cedera. Hal demikian sama artinya dengan menantang/mencari bahaya. Dolanan ula mandi sama artinya dengan perilaku yang menantang bahaya/celaka.***

Popular Posts